Perpaduan Kesejukan dan Kehangatan Alam
Ujian akhir semester telah selesai. Tinggal menyiapan mental melihat hasil semester ini. Selagi mental siap di uji, hal yang paling baik dilakukan adalah mendinginkan otak dari segala pikiran yang telah teruras saat ujian. Satu-satunya cara mengembalikan otak menjadi segar adalah liburan. Dan memang hanya ada kata itu di pikiran saya : liburan, liburan, dan liburan. Sedikit melupakan hal-hal buruk yang telah berlalu. Saya memikirkan tujuan liburan saya saat itu. Dan akhinya jatuh pada Kawah Putih yang berada di daerah Ciwidey,Bandung selatan. Karena memang selama setahun ini saya di Bandung belum pernah namanya ke Kawah Putih, Hehehehe. Tempat sudah di tentukan dan saat itu saya berencana pergi bersama teman kost saya yang bernama Bayu, Zaki, dan Dinar.
Saat waktu pergi pun tiba. Rencananya sih mau pergi jam 8 pagi, tetapi tiba-tiba temanku zaki bilang “perginya jadi jam 10 yah,ane mau ketemu dosen dulu”. Karena itulah waktu keberangkatan di undur. Setetah menunggu beberapa jam akhirnya waktu menunjukan pukul 10.00. semua sudah berkumpul, dan akhrnya saya pergi kesana bersama 5 teman saya yaitu, Dinar, Zaki, Indra, Riski dan Dewi. Kami berangkat menggunakan motor. Semua di persiapkan dan yang paling wajib di bawa adalah kamera yang pasti tidak boleh tertinggal. Perjalan ke Kawah putih cukup menguras waktu,diperkirakan butuh waktu 2 jam untuk mencapainya dari Gerlong ( tempat kami nge-kost ). Tetapi perjalanan yang cukup jauh tidak menghambat kami untuk pergi kesana.
Saat pergi suasana Bandung sangat begitu panas karena memang waktu sudah menuju siang hari. Di tambah lagi macet yang menghambat kami di perjalanan. Mambuat darah menjadi naik. Tetapi semua suasan berubah ketika kami sudah memasuki daerah Ciwidey. Cuaca menjadi berubah, hawa panas yang tadi kami rasakan tiba-tiba berubah menjadi segar dan sejuk. Kesejukan udara membuat pikiran dan tubuh menjadi segar. Apalagi saat ingin memasuki kawasan kawah putih. Udara disana benar-benar dingin membuat tulang terasa membeku. Untung saat itu saya memakai sweater yang tebal dang menggunakan sepatu,jadi dinginya udara di sana bisa sedikit di hambat.
Setelah menempu waktu 2 jam yang cukup melelahkan, sekitar pukul 12 siang kami sampai ke tempat itu. Tiket masuk ke kawah putih saat itu Rp 16.000/orang plus Rp 5.000/motor itupun di tambah lagi dengan biaya parker Rp 3.000 ( kata petugasnya sih untuk biaya kebersihan gitu ). Untuk jarak dari gerbang tiket ke kawah putihnya sendiri cukup jauh. Jadi saya menyarankan untuk bawa kendaraan ke tempat ini. Perjalanan yang cukup melelahkanpun terbayar setelah kami sampai di kawah putih. Pemandangan yang begitu indah, yang pastinya saya belum pernah melihat keindahan alam ini sebelumnya secara nyata. Warna kawah yang biru ke hijauan mebuat aku terkagum akan keindahan alam ini. Udara dingin yang tadi membekukan tubuh terkalahkan oleh suasana hangatnya kawah. Tebing-tebing yang mengelilingi kawah membuat kelengkapan akan keindahan pesona alam ini. Di tambah lagi dengan hamparan pasir putih yang menghiasi area kawah ini.
Mungkin ada sesuatu hal yang sedikit menggangu di tempat ini. Yaitu bau belerang yang cukup menyengat. Tetapi dengan terbiasanya saya disana bau belerang pun lama-lama akan hilang. Dan satu hal lain yang menurut saya masih kurang adalah sarana prasarana di tempat ini. Karena tidak adanya tempat juala makanan. Walaupun ada tempatnya jauh di dekat gerbang tiket. Jadi, saya menyarankan jika pergi ke tempat ini sebaiknya membawa bekal sebelumnya. Toilet dan mushola pun tempatnya hanya ada di dekat gerbang tiket.
Tetapi dari segala kekuranganya itu, tempat ini masih sangat menjajikan untuk mengisi waktu libur anda anda. Pemandangan yang di tawarkan disana pastinya jarang anda lihat di tempat lainnya. Dan tempat ini sangat cocok bagi kalian yang suka berfoto. Karena memang latar alam yang begitu indah untuk sebuah jepretan foto di kamera anda. Jika anda masih belum puas liburan disini, anda bisa sekalian berkunjung ke Situ Patenggang yang tempatnya masih berada di daerah Ciwidey. So, tempat ini sangat menarik menjadi tujuan wisata anda bersama keluarga atau bersama teman-teman anda.
Photos
Selengkapnya...